Penulis : Wira Mulyadi
Judul Buku : Belajar Doa-Doa Bergambar
(Trilingual: Arab, Inggis, Indonesia)
ISBN : 979-501-678-4
Ukuran : 20 X 28 cm
Harga per Unit (piece): Rp 20.000
Buku ini mengajarkan kepada anak-anak agar mereka terbiasa dengan doa-doa keseharian. Orangtua atau pendidik (guru) pun mesti rajin menuntun dan mengarahkan serta mengajarkan pada mereka tentang doa-doa tersebut, termasuk memahami maknanya.
Tampilan yang memikat dengan gambar warna-warni sekaligus area gambar untuk diwarnai anak-anak, dimaksudkan sebagai metode atau pendekatan yang menyenangkan anak-anak, tanpa meninggalkan unsur atau sisi religi. Anak-anak menjadi kenal dengan pengucapan doa dalam bahasa arab, memahami arti dalam bahasa Indonesia, dan belajar bahasa Inggrisnya. Maka tek berlebihan kalau buku ini disebut sebagai buku trilingual.
Selamat belajar doa-doa keseharian seperti doa sebelum dan sesudah tidur, doa sebelum dan sesudah sholat, doa sebelum dan sesudah makan, doa masuk-keluar rumah, doa sebelum dan sesudah belajar, doa memakai pakaian, doa untuk orantua, dan sebagainya.
Post a Comment